Search

GeNose Masih Butuh Pengembangan, Kemenhub: Lihat Sisi Manfaatnya - Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengajak masyarakat untuk mendukung alat deteksi Covid-19, GeNose, sebagai buatan anak bangsa dan melihat dari sisi manfaat yang diberikan kendati masih membutuhkan pengembangan.

Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati mengatakan GeNose ini merupakan sebuah temuan dari para peneliti Universitas Gadjah Mada (UGM) yang harus didukung bersama. Terlebih, GeNose telah melalui proses pengujian sesuai standar yang berlaku.

"Tentu [GeNose] ini masih terus membutuhkan pengembangan. Namun demikian mari kita dukung, jangan dilihat dari sisi lemahnya terus. Mari kita lihat bagaimana ini bisa membantu memutus mata rantai penularan [Covid-19]," ujarnya dalam diskusi online bersama peneliti dan epidemiolog UGM, Senin (1/2/2021).

Adita menjelaskan, GeNose yang akan diimplementasikan sebagai alat screening utama di moda transportasi KA Jarak Jauh akan sangat membantu mengingat kapasitas PCR Test yang terbatas.

"Jadi kalau ada alat screeningnya, akan membantu agar PCR ini tidak terlalu banyak dikonsumsi. Mungkin akan lebih baik agar [PCR] dikonsumsi oleh yang memang betul-betul membutuhkan," katanya.

Sementara itu, guna meyakinkan masyarakat terkait dengan keakuratannya, peneliti GeNose Dian K. Nurputra mengatakan GeNose sudah melewati beberapa tahapan uji coba.

Tahap pertama, ujarnya, dilakukan pada pasien rawat inap dan mendapatkan hasil tingkat akurasi 96 persen. Kemudian, uji klinis sampel kedua terhadap sample yang lebih heterogen (orang tanpa gejala) dengan tingkat akurasi 92--96 persen, terakhir di populasi umum (perkantoran) mendapatkan hasil 89 persen.

"Jadi tingkat akurasi itu berbeda tergantung dari populasinya, nah kita akan lihat dari hasil post marketing di populasi masyarakat pengguna kereta api," jelasnya.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

Kemenhub
Konten Premium Masuk / Daftar
Bisnis Indonesia bersama 3 media menggalang dana untuk membantu tenaga medis dan warga terdampak virus corona yang disalurkan melalui Yayasan Lumbung Pangan Indonesia (Rekening BNI: 200-5202-055).
Ayo, ikut membantu donasi sekarang! Klik Di Sini untuk info lebih lengkapnya.

Let's block ads! (Why?)



"bisnis" - Google Berita
February 02, 2021 at 12:51PM
https://ift.tt/3rqIcPV

GeNose Masih Butuh Pengembangan, Kemenhub: Lihat Sisi Manfaatnya - Bisnis.com
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/2ZX4j67
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "GeNose Masih Butuh Pengembangan, Kemenhub: Lihat Sisi Manfaatnya - Bisnis.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.