Search

PTBA HUT ke-40, Erick Dukung Transformasi Bisnis & Hilirisasi Market - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia- PT Bukit Asam Tbk (PTBA) memperingati hari jadinya yang ke-40 tahun pada hari ini. Beroperasi hampir separuh abad di Indonesia, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mendukung program transformasi bisnis perusahaan.

"Selamat kepada PTBA yang sudah berkiprah selama 40 tahun. Semoga PTBA dapat wujudkan visinya jadi perusahaan energi kelas dunia yang peduli lingkungan," ujar Erick, dalam video ucapannya yang ditayangkan di perayaan HUT PTBA yang ke-40, Selasa (2/3/2020).

Erick menekankan, sudah saatnya PTBA fokus dalam transformasi bisnis dalam pengembangan dan peningkatan nilai tambah hilirisasi batu bara. "Ini untuk mendukung ketahanan dan kemandirian energi nasional," katanya.


Ucapan selamat juga datang dari Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif.

Arifin mengatakan sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2020 tentang mineral batu bara, PTBA diberikan manda untuk mengoptimalkan pengusahaan batu bara nasional dan pemanfaatannya untuk pembangunan negara.

"PTBA punya posisi penting dalam perekonomian dan kemajuan negara," tekan Arifin.

Ia juga mengingatkan PTBA dalam beroperasi untuk terus menerapkan kaidah pertambangan yang berkelanjutan. Program hilirisasi dan jargon Beyond Coal PTBA, kata Arifin, harus berjalan agar bisa menjadi andalan ekonomi daerah maupun nasional.

"PTBA harus dapat jadi contoh pertambangan yang baik dan benar," tegasnya.

Direktur Utama PTBA Arviyan Arifin meyakinkan program hilirisasi dan beyond coal bukan hanya jargon belaka.

"Satu demi satu proyek hilirisasi untuk menggenjot nilai tambah batu bara dan ekspansi bisnis ke energi baru dan terbarukan mulai berjalan," ujarnya. Salah satu proyek hilirisasi terdekat adalah Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) mulul tambang Sulsel 8 yang akan beroperasi secara penuh pada kuartal-I tahun 2022. Hingga Januari lalu, progress pembangunan sudah mencapai 70% dari target.


[Gambas:Video CNBC]

(dob/dob)

Let's block ads! (Why?)



"bisnis" - Google Berita
March 02, 2021 at 02:53PM
https://ift.tt/3qb7GPY

PTBA HUT ke-40, Erick Dukung Transformasi Bisnis & Hilirisasi Market - CNBC Indonesia
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/2ZX4j67
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "PTBA HUT ke-40, Erick Dukung Transformasi Bisnis & Hilirisasi Market - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.