Search

Punya Tujuan, Begini 5 Cara agar Bisnis Maju - Okezone Economy

JAKARTA - Bisnis sukses pasti memiliki tujuan tertentu. Namun, dalam dunia bisnis, banyak juga pengusaha yang hanya ingin memperbanyak bisnis sebagai tujuannya.

Perusahaan dengan 50 karyawan atau kurang, bergantung pada kemampuan pemilik bisnis untuk menetapkan dan mencapai tujuan. Letakkan bisnis di jalur yang tepat dengan menerapkan prinsip penetapan tujuan SMART.

SMART adalah singkatan dari 5 elemen yaitu, Specific, Measurable, Attainable, Relevant, dan Time-Based. Ini adalah langkah sederhana yang bisa digunakan untuk memperbaiki ketidakjelasan tujuan dalam berbisnis. Berikut ulasannya, dilansir dari The Balance, Minggu (25/4/2021).

1. Specific

Sasaran yang hebat didefinisikan dengan baik dan terfokus. Mendapatkan dua klien besar korporasi lebih berarti untuk memobilisasi bisnis daripada tujuan “memperbanyak bisnis”. Saat pengusaha fokus pada tujuan, tujuan itu dapat menjadi magnet yang menarik bisnis ke arah yang diinginkan. Semakin fokus energi, semakin banyak kekuatan yang dapat dihasilkan.

Baca Juga: Usaha Teh Kemasan di Bulan Ramadhan, Berikut Untung hingga Cara Jualnya

2. Measurable (terukur)

Sasaran tanpa hasil yang terukur seperti kompetisi olahraga tanpa pencatat skor. Angka adalah bagian penting dari bisnis. Masukkan angka-angka konkret dalam tujuan untuk mengetahui apakah bisnis sudah berada di jalur yang benar. Papan sasaran yang dipasang di kantor dapat membantu sebagai pengingat harian untuk menjaga pemilik dan karyawan tetap fokus pada hasil yang ditargetkan dan ingin dicapai.

3. Attainable (Bisa dicapai)

Seringkali bisnis kecil menetapkan tujuan di luar jangkauan. Tidak ada yang pernah membangun bisnis miliaran rupiah dalam semalam. Venture capital atau investor tidak peduli rencana bisnis dengan tujuan yang aneh. Bermimpilah besar dan bidik pencapaian-pencapaian, tetapi tetap realistis. Periksa tren bisnis untuk mengikuti pertumbuhan yang realistis dalam industri untuk menetapkan tujuan.

Baca Juga: Kunci Sukses Promosi Ala Nabi Muhammad SAW, Menghindari Sumpah Berlebihan

4. Relevant (Relevan)

Tujuan bisnis yang dapat dicapai didasarkan pada kondisi dan realitas iklim bisnis saat ini. Pemilik mungkin ingin memiliki tahun terbaik dalam bisnisnya atau ingin meningkatkan pendapatan sebesar 50%, tetapi jika resesi ekonomi membayangi atau tiba-tiba muncul tiga pesaing baru dibuka di pasar, maka sasaran tidak relevan dengan realitas pasar.

Let's block ads! (Why?)



"bisnis" - Google Berita
April 25, 2021 at 10:00PM
https://ift.tt/3sNbx7b

Punya Tujuan, Begini 5 Cara agar Bisnis Maju - Okezone Economy
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/2ZX4j67
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Punya Tujuan, Begini 5 Cara agar Bisnis Maju - Okezone Economy"

Post a Comment

Powered by Blogger.