Search

5 Hal yang Perlu Kamu Perhatikan sebelum Memulai Bisnis Makanan - IDN Times

Ada yang punya niat untuk membuka bisnis makanan? Memang menjual makanan memiliki potensi yang cukup besar dalam sebuah bisnis, makanya banyak orang yang mencoba usaha dalam bidang ini.

Walaupun terbilang susah, bisnis makanan cukup menggiurkan dalam hal keuntungan. Apalagi makanan adalah salah satu kebutuhan wajib yang manusia harus penuhi.

Berikut ini ada lima hal yang perlu kamu perhatikan sebelum memulai bisnis makanan, awas salah melangkah!

1. Mengetahui persaingan di area sekitar

5 Hal yang Perlu Kamu Perhatikan sebelum Memulai Bisnis MakananPexels.com/jimmy chan

Sebelum memulai bisnis makanan, mengetahui persaingan di area sekitar merupakan hal wajib yang perlu kamu lakukan. Tentu saja agar usaha kamu bisa mendapatkan pelanggan dengan mudah.

Kamu bisa memilih jenis makanan yang persaingannya lebih sedikit, jika perlu tambahkan varian baru agar calon pembeli bisa lebih tertarik dengan makanan yang kalian jual.

2. Adanya resep makanan yang lebih variatif

5 Hal yang Perlu Kamu Perhatikan sebelum Memulai Bisnis MakananPexels.com/cottonbro

Berhasil atau tidaknya seorang pengusaha makanan, tentu ada hubungannya dengan rasa makanan itu sendiri. Sebelum memulai, kamu harus menyiapkan resep makanan yang lebih variatif dan beda dari yang lain.

Hal ini bertujuan agar orang bisa lebih tertarik dengan makanan yang kamu jual, mereka akan merasa penasaran dengan makanan yang kamu jual karena berbeda dari yang lainnya.

Baca Juga: 7 Ide Bisnis Makanan Thinwall yang Banyak Diburu, Laris di Medsos!

3. Pemilihan tempat untuk berjualan

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

5 Hal yang Perlu Kamu Perhatikan sebelum Memulai Bisnis MakananPexels.com/John Rae Cayabyab

Tempat menjadi faktor penting dalam membuka usaha makanan, kamu harus bisa memilih tempat strategis agar bisa menjangkau calon pembeli jauh lebih banyak.

Kamu bisa memilih tempat yang memiliki potensi mendatangkan pengunjung seperti pinggir jalan atau pusat kota yang menjadi pusat keramaian.

4. Mempersiapkan cara promosi yang sekiranya bisa efektif

5 Hal yang Perlu Kamu Perhatikan sebelum Memulai Bisnis MakananPexels.com/Jeswin Thomas

Promosi memiliki dampak yang cukup besar dalam perkembangan bisnis makanan. Karena dengan promosi, orang-orang akan mengetahui dengan jelas makanan yang akan kamu jual.

Promosi bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satu yang cukup efektif untuk saat ini adalah sosial media seperti Facebook dan Instagram.

5. Mencari penyuplai bahan makanan yang tepat

5 Hal yang Perlu Kamu Perhatikan sebelum Memulai Bisnis MakananPexels.com/Maarten van den Heuvel

Bahan makanan memang hal penting yang perlu kamu perhatikan sebelum memulai bisnis makanan, carilah penyuplai bahan makanan yang tepat seperti harganya yang lebih murah dan bahannya lebih berkualitas.

Bahan makanan juga bisa menjadi penentu rasa makanan itu sendiri, sehingga dampaknya bisa sangat besar dalam perkembangan bisnis makanan kamu.

Itulah lima hal yang perlu kamu perhatikan sebelum memulai bisnis makanan, jangan sampai salah langkah karena efeknya bisa sangat buruk ke depannya.

Baca Juga: Mau Buka Bisnis Sendiri? Pisahkan Dulu Tabungan Bisnis dan Pribadi 

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Let's block ads! (Why?)



"bisnis" - Google Berita
June 21, 2020 at 10:31AM
https://ift.tt/3dm34Qy

5 Hal yang Perlu Kamu Perhatikan sebelum Memulai Bisnis Makanan - IDN Times
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/2ZX4j67
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "5 Hal yang Perlu Kamu Perhatikan sebelum Memulai Bisnis Makanan - IDN Times"

Post a Comment

Powered by Blogger.