Search

Mentan: Bisnis Pertanian Paling Menjanjikan di Tengah Pandemi - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS. com - Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan, di tengah pelemahan ekonomi dunia akibat pandemi Covid-19, bisnis di sektor pertanian menjadi yang paling menjanjikan.

Sekalipun penutupan wilayah terjadi di sejumlah daerah bahkan negara, namun seluruh penduduknya tetap membutuhkan pangan.

"Saat Covid seperti ini, sampai dua tahun ke depan, menurut saya bisnis yang paling menjanjikan hanya pertanian, binis lainnya belum tentu," ujar dia dalam webinar BNI: Percepatan Sektor Ekonomi Pemenang Fase New Normal, Rabu (8/7/2020).

Baca juga: KAI Tambah Perjalanan Tujuan Bandung, Malang, dan Surabaya, Simak Jadwalnya

Selain sebagai kebutuhan pokok, kata dia, pangan juga menjadi penting bagi masyarakat untuk memenuhi kebutuhan gizi guna menjaga daya tahan tubuh di tengah pandemi.

Oleh sebab itu, permintaan terhadap produk pertanian dinilai akan terus meningkat, terlebih ketika vaksin atau obat khusus Covid-19 belum ditemukan.

"Salah satu yang tetap eksis dan dibutuhkan dalam situasi sekrisis apapun adalah makanan. Oleh karena itu pertanian menjadi sangat penting," kata Syahrul.

Baca juga: Sri Mulyani Usulkan Redenominasi Rupiah Masuk Prolegnas 2020-2024

Ia mencontohkan, ketika sebagian besar orang saat ini menghabiskan waktunya dengan di rumah saja, banyak diantaranya memilih untuk bercocok tanam kecil-kecilan. Ternyata ini memberikan keuntungan tersendiri ketika mereka berhasil menjual ke lingkungan sekitar.

"Bahkan mereka bisa mendapatkan Rp 500.000-Rp 700.000 per bulan, padahal ini hanya tanaman biasa (di sekitar rumah)," kata dia,

Oleh karena itu, bila bisnis pertanian digarap lebih serius dengan cakupan lahan yang luas, tentu akan memberikan keuntungan yang sangat besar dan mendukung perekonomian.

Baca juga: Kemenkeu Hentikan Sementara Rekrutmen CPNS dan Mahasiswa STAN

Menurutnya, peluang tersebut perlu dimanfaatkan oleh banyak generasi milenial saat ini, mengingat sumber daya alam Indonesia yang berlimpah.

Di sisi lain, bank juga diminta untuk bisa masuk mendukung bisnis di sektor pertanian dengan memberikan kemudahan akses pembiayaan.

"Silakan milenial muda, sinar matahari dan air di sekitar kita cukup bisa dimanfaakan buat bertani dan hasilnya juga cukup luar biasa," ujar Syahrul.

Baca juga: Menaker: Banyak Perusahaan Tidak Laporkan PHK

Sementara itu, Inspektur Jenderal Kementan Gatot Irianto menambahkan, pertanian menjadi salah satu sektor yang tumbuh di tengah pandemi Covid-19, di samping pelemahan yang terjadi pada sektor pariwisata, properti, dan industri.

Pada kuartal I-2020 tercatat sektor pertanian tumbuh 9,46 persen. Demikian pula dengan penjualan online produk pangan yang naik 24,89 persen selama kuartal I-2020.

"Jadi selalu setiap krisis, pertanian jadi pemenang, ketika di sektor lain terpuruk," kata Gatot.

Baca juga: Soal Aturan Sepeda, Ini 5 Hal yang Akan Dilarang Kemenhub

Let's block ads! (Why?)



"bisnis" - Google Berita
July 08, 2020 at 12:32PM
https://ift.tt/3iCZRQC

Mentan: Bisnis Pertanian Paling Menjanjikan di Tengah Pandemi - Kompas.com - KOMPAS.com
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/2ZX4j67
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mentan: Bisnis Pertanian Paling Menjanjikan di Tengah Pandemi - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.