Jakarta, Beritasatu.com- PT WEHA Tranpostasi Indonesia Tbk (WEHA), emiten tranportasi darat sekaligus pemilik brand White Horse memproyeksikan bisnis tahun ini akan pulih seiring membaiknya ekonomi dari pandemi Covid-19.
Direktur Utama PT WEHA Tranpostasi Indonesia Andrianto Putera Tirtawisata mengatakan, perseroan melihat bisnis tahun ini mulai pulih. “Kami menargetkan bisnis perseroan hingga akhir tahun nanti dapat menyentuh 70% dari pre covid di 2019,” ujar dia dalam paparan publik, Kamis (26/8).
Untuk mendukung pemulihan tersebut, perseroan saat ini fokus pada penguatan bisnis ecosystem Intercity Shuttle & Logistic dengan penambahan rute-rute baru. Adapun tahapan pengembangan rute tersebut dimulai dari pulau Jawa, Bali, Sumatera dan pulau lainnya.
Pengembangan rute ini dinilai penting karena perseroan dapat membuka peluang untuk memperluas jangkauan bisnis logistik dari kota satu ke kota lainnya. Sehingga pelanggan perseroan dapat dengan mudah mengirimkan barang ke kota yang mereka inginkan dalam waktu singkat.
Perlu diketahui, pada tahun lalu perseroan membuka rute Jakarta-Semarang dan Jogja-Surabaya, bukan hanya jumlah penumpang yang meningkat tetapi jumlah pengiriman barangpun juga ikut meningkat secara signifikan. “Untuk layanan pengiriman paket dalam kota DayTrans, kami sedang mencoba memperluas area. Untuk mempercepat ekspansi pun kami hari ini sudah berkerja sama dengan beberapa last mile business yang bisa dibilang cukup besar,” ujar dia.
Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di sini
Sumber: Investor Daily
"bisnis" - Google Berita
August 26, 2021 at 09:13PM
https://ift.tt/3ylu4ue
WEHA Optimistis Bisnis Tahun Ini Pulih Dekati Prapandemi - BeritaSatu
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/2ZX4j67
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "WEHA Optimistis Bisnis Tahun Ini Pulih Dekati Prapandemi - BeritaSatu"
Post a Comment