Search

12 Deretan Bisnis yang Menguntungkan di Bulan Ramadan - Entrepreneur - Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Bulan Ramadhan menjadi salah satu momen yang dapat Anda gunakan untuk memulai bisnis.

Anda dapat mencoba untuk membuka sebuah usaha baok dari baju dan makanan dikarenakan peningkatan yang meningkat.

Lantas, ide bisnis apa yang dapat Anda terapkan atau dapat menjadi inspirasi ide bisnis Anda?

1. Takjil

Salah satu bisnis makanan yang cukup terkenal adalah takjil. Takjil sering bermunculan pada saat bulan puasa dan sering diincar oleh banyak masyarakat. Jika tertarik, Anda dapat mencari lokasi yang strategis dan dapat menjual dengan harga atau paket yang menarik.

2. Katering Makanan

Katering makanan dapat menjadi solusi bagi sebagian orang yang tidak memiliki waktu untuk mempersiapkan makanan baik saat berbuka puasa ataupun untuk sahur. Anda dapat menawarkan dengan makanan yang beragam ataupun makanan yang sehat. Anda dapat memulai dengan menawarkan kepada orang terdekat atau keluarga.

3. Kue kering dan parsel

Kue kering merupakan salah satu makanan yang sering dipajang di atas meja. Selain itu kue kering juga menjadi makanan yang kemudian diberikan bagi teman atau partner bisnis, keluarga teman dan lain-lainnya. Untuk itu jika Anda memiliki keahlian di bidang ini, Anda dapat mencobanya sekaligus menawarkan opsi parsel.

4. Peralatan ibadah

Biasanya dalam hari raya, banyak orang-orang yang membeli baju baru ataupun peralatan ibadah yang baru. Untuk itu maka ide ini dapat menjadi salah satu inspirasi Anda. Anda dapat mencoba untuk berbisnis baju muslim, perlengkapan shalat, dan dapat menjualnya dalam penawaran paket tertentu.

5. Kain dan Jahit

Selain baju muslim atau peralatan ibadah, tidak jarang ada juga yang membeli kain yang kemudian dijahit untuk baju baru. Untuk itu, Anda dapat mencoba untuk membuka toko kain atau jasa jahit. Anda dapat mencoba untuk membuka salah satu atau dua-duanya.

6. Rental Mobil

Saat lebaran, maka hampir kebanyakan orang akan melakukan pulang kampung ataupun pergi ke lokasi lain. Untuk itu, maka jika Anda memiliki mobil, Anda dapat mencoba untuk merentalkannya. Hal ini akan dibutuhkan bagi mereka yang tidak memiliki kendaraan pribadi ataupun ingin praktis.

7. Toples

Selain kue kering, akan menjadi lebih apik atau cantik jika dimasukan dalam toples yang unik atau indah. Untuk itu, maka bisnis ini dapat menjadi salah satu opsi bisnis Anda terutama jika Anda juga menyukai toples-toples yang unik.

8. Penitipan hewan

Ketika Anda perlu pergi atau menuju kampung halamannya, maka tak jarang tidak ada yang mengurus hewan peliharaan Anda, terutama jika tidak bisa dibawa saat mudik. Untuk itu, jika Anda juga cinta pada binatang, Anda juga dapat mempertimbangkan bisnis ini.

9. Oleh-oleh

Terkadang oleh-oleh juga hal yang dicari oleh para keluarga yang datang dari jauh-jauh lokasi. Selain itu, oleh-oleh juga bisa dibeli dari orang yang tinggal di wilayah yang sama, namun ingin memberikannya kepada sanak saudaranya.

10. Jasa cuci kendaraan

Pada saat hari raya, tidak jarang banyak orang yang ingin mencuci kendaraannya. Biasanya hal ini dilakukan saat ingin melakukan mudik yang kemudian digunakan ataupun untuk ditinggalkan.

11. Jasa Laundy

Biasanya banyak orang yang sibuk dalam menyiapkan diri untuk lebaran sehingga cenderung lebih sibuk. Untuk itu, Anda dapat membuka jasa laundry untuk memudahkan mereka. Selain itu, hal ini juga akan diburu bagi sebagian besar masyarakat terutama setelah pulang mudik.

12. Penitipan kendaraan

Jika Anda memiliki sebidang tanah yang tidak terpakai, maka hal ini dapat menjadi bisnis Anda. Anda juga dapat menyediakan jasa lainnya selama penitipan seperti untuk jasa cuci kendaraan.  

Konten Premium Masuk / Daftar

Adblock test (Why?)



"bisnis" - Google Berita
March 21, 2022 at 03:31PM
https://ift.tt/hrpCMQu

12 Deretan Bisnis yang Menguntungkan di Bulan Ramadan - Entrepreneur - Bisnis.com
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/IVZlfJ0
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "12 Deretan Bisnis yang Menguntungkan di Bulan Ramadan - Entrepreneur - Bisnis.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.