Jakarta, CNBC Indonesia - Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo mengungkapkan, bisnis ekonomi halal atau syariah di Indonesia, sejak April 2022 hingga saat ini mencatatkan omzet atau keuntungan sebesar Rp 9,43 triliun.
Omset tersebut didapatkan melalui pergelaran Festival Ekonomi Keuangan Syariah (FESyar) yang diselenggarakan tiga kali di tingkat wilayah, yakni wilayah Timur Indonesia dipusatkan di Sulawesi Selatan, wilayah Sumatera di Aceh, dan wilayah Jawa di Jawa Timur.
"Rangkaian kegiatan FESyar tersebut diikuti lebih dari 372,9 ribu peserta. Alhamdulillah mencapai omzet bisnis Rp9,43 triliun, termasuk hasil lelang wakaf produktif," jelas Perry dalam pembukaan Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) di JCC Senayan, Jakarta, Kamis (6/10/2022).
Adapun penyelenggaraan ISEF di tahun ini merupakan inisiatif BI dan pemerintah untuk mewujudkan amanat Presiden Joko Widodo untuk mengembangkan ekonomi dan keuangan syariah Indonesia.
Perry bilang, ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia terus mengalami kemajuan yang signifikan. Pasalnya kini Indonesia menjadi salah satu pemain utama di kancah global.
"Indonesia saat ini peringkat ke-4 dalam keseluruhan ekonomi syariah global, peringkat ke-2 untuk makanan halal, dan peringkat ke-3 untuk fesyen muslim," jelas Perry.
Adapun kata Perry, kegiatan ISEF ke-9 yang terselenggara di tahun ini memiliki tiga topik utama. Pertama, inklusi ekonomi, halal dan green lifestyle, dan digitalisasi.
Penyelenggaraan ISEF sendiri kata Perry merupakan kegiatan bertaraf nasional dan internasional, namun tetap merakyat, yang diselenggarakan sepekan mulai dari 5 hingga 9 Oktober 2022.
Beberapa kegiatan dalam ISEF 2022 termasuk Mukernas HEBITREN, perluasan sertifikasi halal, INHALIFE halal lifestyle, International Hajj Conference, hingga forum wisata internasional.
Perry menambahkan, acara ISEF tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya karena ISEF tahun ini menyelenggarakan Indonesia International Modest Fashion Festival (In2Motion Fest) sebagai event modest fashion rujukan dunia dengan kolaborasi bersama Kementerian Koperasi dan UKM.
"In2Motion Fest yang akan diluncurkan sore ini akan kita jadikan sebagai the biggest international modest fashion festival. Dengan menghadirkan 163 designer yang menghasilkan 1.256 karya modest fashion," jelas Perry.
[Gambas:Video CNBC]
(cap/mij)
"bisnis" - Google Berita
October 06, 2022 at 06:30PM
https://ift.tt/Vnep4Kx
Wow! Dalam 6 Bulan Bisnis Halal RI Raih Omzet Rp9,4 T - CNBC Indonesia
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/7Pn1lz5
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Wow! Dalam 6 Bulan Bisnis Halal RI Raih Omzet Rp9,4 T - CNBC Indonesia"
Post a Comment