Search

Ragu Memulai Bisnis? Simak Tips Ini - Okezone

JAKARTA – Membangun bisnis memang tidak mudah karena ada resiko rugi yang harus dihadapi. Tapi bukan berarti menjadi pengusaha sukses itu menjadi hal yang mustahil. Keraguan kerap membayangi ketika seseorang ingin terjun ke dalam dunia bisnis.

Beberapa orang ada yang memulai berbisnis dari hobi mereka. Namun, tidak sedikit pula orang-orang yang mulai berbisnis karena sudah bosan mencari pekerjaan. Menjadi seorang pekerja memang lebih mudah bila dibandingkan dengan pebisnis yang memikul risiko kerugian. Namun, mencari pekerjaan tidaklah semudah yang dibayangkan.

Baca juga: Ingin Buka Usaha Rumahan, Ikuti Langkah-Langkah Ini

Memulai sebuah bisnis tidaklah serumit yang dibayangkan. Pebisnis tidak perlu berpikir terlalu kaku dalam menanganinya. Hal ini dikarenakan seorang pebisnis harus dapat bersifat fleksibel dalam mengikuti keinginan pasar. Sifat fleksibel juga harus diikuti dengan kejelian dalam melihat sebuah peluang bisnis untuk mendapatkan laba yang tinggi.

Dengan penanganan yang tepat, tidak mustahil jika sebuah bisnis sederhana akan menghasilkan keuntungan yang berlipat ganda. Bisnis yang dibangun dengan keras dan ketekunan akan menghasilkan sesuatu yang menjanjikan.

Baca juga: 10 Kesalahan Bisnis yang Biasa Dilakukan, Wirausaha Harus Hindari Ini!

Ir. Henky Eko Sriyantono memiliki beberapa cara jitu untuk mengatasi kebimbangan dalam berbisnis. Berikut adalah beberapa resep jitu menjadi pebisnis yang sukses dilansir dari buku Top 50 Bisnis Paling Untung, Bos karya Tim Aksara Plus, Sabtu (22/2/2020):

- Ubah pola pikir

Anda harus mengubah pola bikir mengenai modal dalam mendirikan sebuah bisnis. Seorang wirausaha akan memanfaatkan segala potensi yang dimilikinya untuk mendapatkan modal. Pebisnis sejati tidak akan mundur hanya karena terhambat masalah modal bisnis. Dia bisa memanfaatkan reputasinya dan relasi yang dimilikinya.

Let's block ads! (Why?)



"bisnis" - Google Berita
February 22, 2020 at 02:29PM
https://ift.tt/39S9Kon

Ragu Memulai Bisnis? Simak Tips Ini - Okezone
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/2ZX4j67
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ragu Memulai Bisnis? Simak Tips Ini - Okezone"

Post a Comment

Powered by Blogger.