Search

Dari Office Boy hingga Jadi Jutawan, Ini Kisah Khairul Amri Membangun Bisnis Mr. Dimsum Medan - Kompas.com - Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Dua tahun sejak pandemi di Indonesia, banyak sekali perubahan yang terjadi di berbagai aspek kehidupan masyarakat. Mulai dari kebiasaan dalam beraktivitas, bertransaksi, hingga dalam menjalankan bisnis.

Dengan adanya keterbatasan pada aktivitas masyarakat selama pandemi, beberapa usaha yang sebelumnya fokus pada gerai fisik dan penjualan secara offline mulai merambah jalur penjualan secara digital hingga menyediakan produk dalam kemasan beku.

Hal tersebut juga dilakukan Khairul Amri, Pemilik Mr. Dimsum Medan, yang harus putar otak agar bisnis dapat terus berjalan selama pandemi menghindari pengurangan karyawan.

Didirikan oleh Khairul Amri, atau yang dikenal dengan panggilan Ari, Mr. Dimsum menawarkan berbagai varian dimsum baik dalam bentuk siap saji maupun beku yang bisa dikirimkan ke luar Medan, bahkan hingga ke luar pulau Sumatra.

Baca juga: Kisah Sukses Rio, Omzet Ratusan Juta Rupiah hingga Berdayakan Masyarakat Sekitar

Dengan semangat dan berbagai upaya tersebut, kini Mr. Dimsum memiliki total 13 gerai yang tersebar di beberapa lokasi di Sumatra Utara.

Namun perjalanan Ari hingga sesukses saat ini tidaklah mudah. Sejak awal, banyak jatuh bangun yang ia rasakan termasuk saat terkendala modal hingga saat pandemi melanda.

Dukungan adopsi teknologi digital pada bisnis Mr. Dimsum dan keputusannya untuk masuk ke ekosistem digital pun menjadi salah satu cara Ari mempertahankan eksistensi bisnis.

“Sejak awal, saya percaya bahwa usaha makanan peminatnya sangat besar, apalagi yang bisa dinikmati di segala situasi. Untuk itu, sembari menjual dimsum dari agen, perlahan saya mulai mempelajari cara produksi, perlengkapan, hingga modal yang dibutuhkan. Setelah modal terkumpul, akhirnya saya bisa membuka pabrik sendiri dan memperluas skala bisnis dengan menambah pilihan produk beku untuk dapat dijual para reseller," cerita Khairul Amri saat jumpa pers bersama ShopeePay yang disiarkan belum lama ini.

Tak berhenti sampai disitu, dia juga mengadopsi layanan pembayaran ShopeePay di gerai supaya pelanggan bisa bertransaksi lebih aman dan bergabung menjadi merchant ShopeeFood untuk mempermudah konsumen yang ingin menikmati berbagai menu dimsum dari rumah.

Ari yang sebelumnya berprofesi sebagai office boy awalnya tak menyangka ia bisa membangun Mr. Dimsum hingga sebesar sekarang.

Adblock test (Why?)



"bisnis" - Google Berita
July 31, 2022 at 06:05AM
https://ift.tt/9XUQzhq

Dari Office Boy hingga Jadi Jutawan, Ini Kisah Khairul Amri Membangun Bisnis Mr. Dimsum Medan - Kompas.com - Kompas.com
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/0m6PB9E
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Dari Office Boy hingga Jadi Jutawan, Ini Kisah Khairul Amri Membangun Bisnis Mr. Dimsum Medan - Kompas.com - Kompas.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.