Search

ESDM Bentuk Posko, Pastikan Stok BBM dan LPG Aman Menjelang Nataru - Bisnis Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) dan LPG menjelang Natal dan tahun baru atau Nataru aman. Kementerian membuka posko Nataru bersama berbagai pihak selama 17 hari mulai 19 Desember 2022 hingga 4 Januari 2023. 

"Kondisi stok LPG nasional dijaga dalam kondisi aman dengan coverage days LPG nasional berkisar 15-17 hari,” kata Kepala Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) Erika Retnowati yang juga bertugas sebagai koordinator pelaksana posko Nataru di kantornya, Jakarta Selatan, senin, 19 Desember 2022.

Untuk BBM, Erika menuturkan secara umum, gasoline, gasoil, kerosene, dan avtur memiliki ketahanan stok di atas 17 hari. Adapun posko Nataru bertempat di Gedung BPH Migas. Ada empat posko yang mencakup posko BBM, posko LPG dan gas bumi, posko listrik, dan posko antisipasi bencana geologi.

Baca: Perbandingan Harga BBM Nonsubsidi Terbaru Pertamina, Shell, BP dan Vivo

Posko ini juga melibatkan kepolisian hingga Kementerian Perhubungan. “Korlantas Polri bertugas soal rute-rute pembatasan atau pun titik-titik kemacetan, Kementerian Perhubungan baik perhubungan darat, laut, dan udara (mengurusi) soal peningkatan aktivitas pergerakan orang dengan transportasi umum maupun transportasi pribadi. Termasuk, Badan Pengatur Jalan Tol dan PT Jasa Marga terkait dengan jalur tol dan fasilitas rest area di ruas tol,” ujar Erika.

Untuk kegiatan niaga, Erika menjamin aktivitas pengangkutan, penyimpanan, dan penyaluran gas melalui pipa maupun melalui SPBG beroperasi aman dan normal serta berfungsi baik. Subholding gas, ia melanjutkan, siap menjaga keandalan penyaluran gas ke rumah tangga sebanyak 748.935 SR, 4.295 pelanggan komersial industri, juga menyalurkan BBG melalui sebelas SPBG dan tiga MRU.

Sejalan dengan itu, ia memastikan kondisi pasokan tenaga listrik saat Natal 2022 dan tahun baru 2023 akan terpenuhi. "Kami mendukung PLN Group dalam menyalurkan energi listrik berbahan bakar gas dengan aman dan andal,” kata dia.

Ia menuturkan PLN dan Kementerian ESDM tidak akan melakukan pekerjaan atau pemeliharaan yang dapat mengganggu pasokan listrik selama periode siaga Nataru kecuali pekerjaan perbaikan yang disebabkan gangguan. Di sisi lain, ia menyebut pihaknya bakal membentuk Tim Tanggap Darurat Bencana Geologi yang akan merespons dengan cepat setiap bencana yang terjadi dan siaga dalam waktu 24 jam. 

Petugas juga akan meningkatkan pemantauan gunung api di beberapa gunung api aktif, membuat laporan atau tanggapan, dan rekomendasi teknis penanggulangan bencana geologi, seperti letusan gunungapi, gempabumi, tsunami, dan gerakan tanah. Laporan tersebut akan disampaikan kepada pemerintah pusat, pemda, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), dan dinas yang menangani kebencanaan geologi. 

“Dengan semangat kolaborasi dan sinergitas anggota posko serta sinergitas antar instansi yang baik, Posko Nasional ESDM ini dapat berjalan lancar dan produktif masyarakat Indonesia pada umumnya," tutur Erika.

Baca JugaDaftar Harga BBM Pertamina Terbaru Per Desember 2022 di 34 Provinsi

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Adblock test (Why?)



"bisnis" - Google Berita
December 19, 2022 at 01:17PM
https://ift.tt/irwFKua

ESDM Bentuk Posko, Pastikan Stok BBM dan LPG Aman Menjelang Nataru - Bisnis Tempo.co
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/r96sQVj
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "ESDM Bentuk Posko, Pastikan Stok BBM dan LPG Aman Menjelang Nataru - Bisnis Tempo.co"

Post a Comment

Powered by Blogger.