Search

Ingin Buka Bisnis Tapi Bingung Mulai dari Mana? Cek 7 Kiat Ini Agar Lancar - beautynesia

Ingin memulai bisnis sendiri tapi masih belum tahu bagaimana caranya? Atau takut memulai karena merasa belum cukup persiapan? Kamu datang ke artikel yang tepat. Tak ada kata terlambat untuk belajar memulai bisnis sendiri.

Kunci utamanya adalah tekun belajar dan tidak cepat menyerah. Gagal di awal memulai bisnis tentu menjadi hal wajar. Justru kamu harus mencari lagi cara agar bisa meraih kesuksesan tersebut. Nah, berikut ada 7 tips memulai bisnis sendiri untuk pemula yang bisa kamu pelajari dan coba lakukan sendiri.

1. Pilih Hal yang Kamu Suka & Kuasai 

Tips memulai bisnis baru untuk pemula
Hal yang Disuka/ Foto: Pexels.com/Mart Production

Pertama, tentunya adalah memilih bisnis apa yang ingin kamu jalani. Dalam menentukan pilihan ini kamu harus tahu hal apa yang kamu sukai dan kuasai. Misal kamu menyukai fashion, maka kamu bisa belajar tentang fashion hingga kamu menguasai bidang tersebut dan belajar memulai bisnis sendiri.

Ketika kamu menyukai suatu hal kamu tak akan pernah bosan untuk terus mencari tahu dan belajar tentang hal tersebut. Ini juga akan memudahkan kamu menjalankan bisnis ke depannya.

2. Fokus pada Satu Peluang Bisnis

Tips memulai bisnis baru untuk pemula
Peluang Bisnis/ Foto: Pixabay.com/suketdedhia

Setelah menentukan bisnis apa yang ingin kamu jalani berdasarkan kesukaan dan keahlian. Tips kedua adalah kamu harus berfokus pada satu hal itu terlebih dulu. Memulai bisnis tidaklah mudah, untuk itu lebih baik jika kamu fokus mengembangkan bisnis pertama lebih dulu sebelum merambak ke bisnis lainnya.

Fokus pada satu peluang bisnis ini juga akan mempermudah langkah kamu mengembangkan bisnis pertama. Jika kamu merasa bisnis pertama ini sudah cukup stabil, barulah mulai melebarkan sayap ke bisnis lainnya.

3. Terus Belajar Bidang Usaha yang Kamu Pilih
Ilustrasi digitalisasi bisnis.

Foto: Shutterstock

Penting sekali untuk melakukan riset pasar dalam menjalankan bisnis. Hal ini dilakukan agar barang atau jasa yang kita jual bisa sesuai dengan target pasarnya. Kamu pun jadi lebih mudah mengembangkan kualitas produk atau jasa yang kamu tawarkan karena mampu menjawab masalah dan menjadi solusi bagi target pasar kamu.

Selain riset pasar kamu juga harus belajar mengenai produk atau layanan yang kamu tawarkan. Jangan pernah berhenti untuk mencari tahu apa yang berkembang dan terbaik untuk barang atau jasa yang kamu jual.

4. Buat Perencanaan Usaha

Tips memulai bisnis baru untuk pemula
Rancangan Bisnis/ Foto: Pexels.com/ Anastasia Shuraeva

Dari hasil riset yang kamu lakukan selanjutnya mulailah membuat rancangan usaha. Perencanaan usaha ini adalah hal penting karena akan menuntun kamu mengelola bisnis dengan baik, rapi, dan terorganisir. Segala pemasukan seperti modal dan pengeluaran harus tercatat dan terencana dengan baik.

Selain anggaran perencanaan usaha ini juga mencakup pemilihan lokasi (jika ada), tempat usaha, cara menjalankan usaha (offline/online), serta cara mengelola usaha. Jika ingin bekerja sama dengan orang lain pun kamu harus mulai melakukan perencanaan.

5. Menyusun Strategi Promosi

Tips memulai bisnis baru untuk pemula
Promosi yang Tepat/ Foto: Pexels.com/Liza Summer

Penjualan yang baik juga dihasilkan dari strategi promosi yang baik dan tepat sasaran. Promosi ini harus kamu lakukan dengan baik agar produk atau layanan yang kamu pasarkan bisa dikenal lebih banyak orang. Setelah dikenal banyak orang kamu akan mendapat potensial pelanggan yang siap menjadi keuntungan bisnis.

Pelajari mana kanal terbaik untuk melakukan promosi, di zaman digital ini semakin banyak cara orang untuk memperkenalkan produk atau layanan mereka. Kamu pun harus bersaing dengan orang-orang tersebut sehingga dibutuhkan promosi yang sesuai dengan target pasar dan segmentasi yang tepat.

6. Identifikasi Keunggulan dan Keunikan Produk
Ilustrasi perempuan berhijab

Foto: Freepik/tirachardz

Untuk bisa menjual produk atau jasa yang kamu tawarkan dengan baik, alangkah baiknya kamu sudah mengidentifikasi Unique Selling Point (USP) atau keunikan dan keunggulan produk atau jasa yang kamu jual. Hal ini akan memudahkan kamu untuk menonjolkan apa yang berbeda dari usaha milik orang lain.

7. Belajar dari Kegagalan

Tips memulai bisnis baru untuk pemula
Belajar dari Kegagalan/ Foto: Pexels.com/Energepiccom

Kegagalan bukan menjadi hambatan untuk kamu memulai bisnis. Justru kegagalan ini bisa menjadi bahan belajar yang baru agar kamu bisa terus mengembangkan bisnis. Kegagalan-kegagalan yang kamu lewati akan menjadi pelajaran tersendiri agar bisnis bisa maju, jika kamu bisa melihatnya dari perspektif yang tepat.

Jadi bagaimana Beauties, apakah sudah siap untuk memulai bisnis baru? Jangan takut gagal dan teruslah belajar sebanyak mungkin ya!

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(dmh/dmh)

Adblock test (Why?)



"bisnis" - Google Berita
August 25, 2023 at 08:30PM
https://ift.tt/pvJtjry

Ingin Buka Bisnis Tapi Bingung Mulai dari Mana? Cek 7 Kiat Ini Agar Lancar - beautynesia
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/8Qh7EWq
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ingin Buka Bisnis Tapi Bingung Mulai dari Mana? Cek 7 Kiat Ini Agar Lancar - beautynesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.