JAKARTA, investor.id – PT United Tractors Tbk (UNTR) makin terpincut dengan bisnis pertambangan non batu bara. United Tractors melalui anak usahanya, PT Pamapersada Nusantara (Pama), kembali mengincar perusahaan tambang mineral.
“Ada satu perusahaan lagi dan beberapa yang on pipe, kami sedang intensif untuk masuk di area mineral. Kalau ada yang baru, kami tertarik. Ada due diligence yang on pipe. Nanti kalau sudah jadi, pasti dikasih tahu,” kata Kepala Divisi Safety Health and Environment (SHE) Pamapersada Nusantara, Herjadi Budiman, di Jakarta, Jumat (24/2/2023).
Baca juga: United Tractors (UNTR) Blak-blakan, Ada Kaitannya dengan Transaksi Tahun 2019
Herjadi mengungkapkan, pihaknya sudah memulai diversifikasi bisnis non coal, dimana saat ini memiliki dua pertambangan emas. Untuk mineral lainnya, Pamapersada baru saja mengakuisisi perusahaan pertambangan nikel, yaitu PT Stargate Pasific Resources (SPR) dan PT Stargate Mineral Asia (SMA), masing-masing 90% saham.
Akuisisi tersebut dilakukan melalui PT Danusa Tambang Nusantara (Danusa) yang 60% sahamnya dimiliki United Tractors dan 40% milik Pamapersada.
SPR merupakan perusahaan pemegang Izin Usaha Pertambangan (IUP) operasi produksi nikel di Konawe Utara, Sulawesi Tenggara, dengan cadangan nikel low-high grade.
Baca juga: Emiten Portofolio Astra (ARKO) Lakukan Akuisisi
“Energi sudah masuk, yang minihidro kami mengakuisisi Arkora (PT Arkora Hydro Tbk/ARKO) sebagai bagian dari renewable energy. Itu sudah kami ambil,” sebut Herjadi.
Berawal dari divisi rental United Tractors (UNTR), Pamapersada kemudian berdiri sendiri menjadi perusahaan sejak 1993. Perusahaan di bidang kontraktor pertambangan ini memiliki 15 area operasi pertambangan batu bara dan dua area operasi pertambangan emas.
Baca juga: Jreng! Boy Thohir Mundur dari Merdeka Copper (MDKA)
Sebagai kontraktor pertambangan, selama ini Pamapersada berfokus pada batu bara. Meski demikian, untuk meningkatkan fleksibilitas usaha, Pamapersada melakukan diversifikasi bisnis.
Diversifikasi bisnis Pamapersada diarahkan ke ekstraksi coking coal dan mineral lain seperti emas, nikel, dan tembaga serta pemanfaatan energi baru dan terbarukan (EBT).
Saat ini, Pamapersada melayani produsen batu bara utama di Indonesia, seperti PT Arutmin Indonesia, PT Berau Coal, PT Bukit Asam Tbk, PT Indominco Mandiri, PT Jembayan Muarabara, PT Kideco Jaya Agung, hingga PT Kaltim Prima Coal (KPC).
Editor : Jauhari Mahardhika (jauhari@investor.co.id)
"bisnis" - Google Berita
February 24, 2023 at 10:24PM
https://ift.tt/tPBLHY6
United Tractors (UNTR) Makin Terpincut dengan Bisnis Tambang Non Batu Bara - Investor.ID
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/KdSVGIP
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "United Tractors (UNTR) Makin Terpincut dengan Bisnis Tambang Non Batu Bara - Investor.ID"
Post a Comment