Search

Mengintip Peluang Cuan Bisnis Ikan Hias, Mau Jajal di Rumah? Simak Dulu Tipsnya - detikFinance

Jakarta -

Bisnis ikan hias kini tak lagi menjadi usaha musiman. Hal ini karena peminatnya semakin banyak dan tersebar luas di berbagai wilayah.

Dari bisnis ikan hias ini ada beberapa usaha turunan yang bisa dijalankan mulai dari fasilitas pendukung mulai dari pakan, tanaman hias air, akuarium dan asesori hingga jasa pemeliharaan.

Salah satu pedagang di Pasar Ikan Hias Parung bernama Ncex menjelaskan jika ingin membuka usaha ikan hias di rumah sebaiknya menyiapkan tempat-tempat ikan yang akan di jual.

Lalu juga menyediakan kualitas air yang baik. Hal ini supaya ikan tetap sehat dan hidup. "Air yang bagus itu sangat berpengaruh ke ikan. Misalnya air diendapkan dulu beberapa hari dua atau tiga hari lah. Lalu dikasih garam untuk menetralisir," kata dia kepada detikcom belum lama ini.

Ncex mengungkapkan, sebelum berjualan harus memahami perawatan dasar untuk ikan hias. Kemudian bisa menyiapkan modal mulai dari Rp 2 juta hingga Rp 5 juta. Untuk berbelanja kebutuhan ikan, seperti oksigen, plastik sampai pakan.

"Kalau mau buka kecil-kecilan bisa Rp 5 juta sudah sama perlengkapan," jelasnya. Dia mengungkapkan dalam berbisnis ikan hias, risiko terbesar adalah ikan yang mati. Namun hal ini memang harus dihadapi oleh para pedagang.

Karena itu dengan persiapan yang baik, maka ikan-ikan yang mati bisa diminimalisir.

Asisten Khusus Menteri Kelautan dan Perikanan Bidang Media dan Komunikasi Publik Doni Ismanto mengungkapkan dari data Badan Pusat Statistik (BPS) nilai ekspor ikan hias Indonesia pada periode tahun 2017 - 2021 mengalami peningkatan, sebesar US$ 27,6 juta pada tahun 2017 menjadi US$ 34,5 juta pada tahun 2021, dengan pertumbuhan rata-rata sebesar 6,11%/ tahun.

"Berdasarkan jenis, ekspor ikan hias Indonesia didominasi oleh Arwana, benih ikan hias, Cupang, Mas Koki, dan Oscar. Negara tujuan ekspor utama adalah Jepang, Hong Kong, AS, Vietnam, dan China," kata dia.

Dia menyebutkan untuk negara tujuan ekspor yang prospektif adalah Vietnam dengan kenaikan rata-rata 154,2% per tahun, lalu diikuti Hong Kong dengan kenaikan rata-rata 82,1% per tahun, dan Australia dengan kenaikan 32,25 per tahun.

Doni menyebutkan, ikan hias ini memberikan multiplier effect, bukan hanya dari perdagangan ikan hiasnya, tetapi juga industri pendukungnya seperti pakan, tanaman hias air, akuarium beserta aksesorisnya, dan jasa pemeliharaan.

(kil/dna)

Adblock test (Why?)



"bisnis" - Google Berita
May 14, 2023 at 09:30AM
https://ift.tt/5hpHPvR

Mengintip Peluang Cuan Bisnis Ikan Hias, Mau Jajal di Rumah? Simak Dulu Tipsnya - detikFinance
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/b78q0jU
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mengintip Peluang Cuan Bisnis Ikan Hias, Mau Jajal di Rumah? Simak Dulu Tipsnya - detikFinance"

Post a Comment

Powered by Blogger.