TRIBUNJAKARTA.COM- Membuka usaha waralaba atau franchise menjadi angin segar untuk Anda yang ingin terjun ke dunia bisnis. Pasalnya, bisnis franchise menjadi ladang usaha menjanjikan sekaligus menjamin keuntungan berlimpah.
Seiring peningkatan minat masyarakat terhadap dunia wirausaha, saat ini, semakin banyak calon pengusaha yang mulai melirik franchise sebagai ide bisnis. Utamanya, para pemula alias kalangan awam yang baru mau terjun berwirausaha.
Adapun sejumlah bisnis franchise yang banyak dilirik meliputi produk kuliner, fesyen, laundry, coffee shop, hingga pusat kebugaran.
Sayangnya, untuk bermitra pada kategori franchise tersebut, modal yang dibutuhkan tak sedikit. Nilai investasinya pun cukup fantastis, mulai dari ratusan hingga miliaran rupiah.
Hal itu tentu menjadi kendala bagi pemula yang ingin terjun ke dunia usaha tapi punya kemampuan finansial terbatas.
Meski begitu, kesempatan untuk berwirausaha dengan sistem franchise tetap terbuka lebar tanpa perlu merogoh kocek terlalu dalam.
Bahkan, cukup menyiapkan modal mulai dari Rp 3 jutaan, Anda sudah bisa memiliki bisnis sendiri dengan sistem dan manajemen yang matang.
Salah satu usaha waralaba dengan konsep matang dan modal kecil yang patut dicoba adalah Air Bening Studio.
Untuk diketahui, Air Bening Studio merupakan perusahaan induk di bidang F&B yang menaungi lebih dari 10 brand makanan dan minuman. Hadir sejak 2022, Air Bening Studio menyediakan paket usaha lengkap yang siap jualan untuk memudahkan Anda memulai usaha.
Adapun brand makanan dan minuman yang ditawarkan Air Bening Studio terdiri dari Es Teh Sultan, Freshy Premium Tea, Ai Boba, Bobaho (Boba and Thai Tea), dan Say Bean Es Susu Kacang Merah.
Selain itu, ada pula Teh Tarik Melayu, Little Squad, Kunantea, Kuma Crunch, Kopi Sahabat, Hello Choco Drink, Cha Phoria, serta Cendana Es Teh.
Anda pun dapat memilih salah satu dari 10 brand makanan dan minuman tersebut untuk berbisnis.
Dalam keterangan resmi yang diterima Tribun Jakarta, Rabu (31/5/2023), mitra Air Bening Studio dapat balik modal dalam waktu yang relatif singkat, yakni dalam kurun waktu 1 hingga 2 bulan dengan angka penjualan 50 cup ke atas.
Bahkan, Air Bening Studio dapat memudahkanmu bila ingin melebarkan sayap usaha dengan memiliki 10 kedai atau booth sekaligus dalam satu kota.
"bisnis" - Google Berita
July 15, 2023 at 08:25AM
https://ift.tt/RUMyjnr
Ingin Bisnis Franchise F&B Modal Rp 3 Jutaan? Air Bening Studio Patut Dilirik - TribunJakarta.com
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/Kpm9cyi
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ingin Bisnis Franchise F&B Modal Rp 3 Jutaan? Air Bening Studio Patut Dilirik - TribunJakarta.com"
Post a Comment