Search

Program PADI Permudah Bisnis 450 Mitra UMKM di Seluruh Indonesia - detikFinance

Jakarta -

Sejumlah kendala masih harus dihadapi oleh para pelaku bisnis UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) di Indonesia untuk bisa memperluas pasar. Di tengah strategi pemerintah untuk melakukan transformasi digital kepada para UMKM di Tanah Air, masalah lain seperti sulitnya akses penyebaran informasi dan pemasaran bagi pelaku usaha di sektor UMKM pun masih belum mendapat solusi pasti.

Menjawab tantangan tersebut, PT Tira Satria Niaga (Tira) sebagai salah satu perusahaan yang fokus pada produk edukasi dan home living sejak tahun 1973 melebarkan strategi bisnisnya melalui program PADI. Program ini bertujuan membantu para pebisnis UMKM dapat memperluas jangkauan bisnis dengan lebih mudah dan dapat memiliki produk-produk edukasi dan home living terbaik, dengan klasifikasi produk wellness architecture dari PT Tira Satria Niaga.

Seperti produk unggulan smart hafiz, merupakan produk edukasi anak-anak islami yang memiliki banyak sekali konten edukasi menyenangkan dan akan membuat anak menjadi cerdas serta sholeh/sholehah. Sebagai market leader produk edukasi islami, smart hafiz mencatat penjualan 18.000 pcs/bulan. Tidak lupa smart cooker, produk home living unggulan dengan fungsi 12 in 1 berteknologi canggih, yang akan membantu aktivitas memasak menjadi semakin mudah, praktis dan nyaman.

PT Tira Satria NiagaFoto: PT Tira Satria Niaga

"PADI adalah singkatan dari Paket Display, bertujuan untuk membantu perkembangan bisnis UMKM di seluruh Indonesia dengan skema pembukaan usaha UMKM melalui cabang Tira Satria Niaga yang telah tersebar di sejumlah wilayah Indonesia. Hanya dengan pesan ragam pilihan produk edukasi dan home living yang kami sediakan, mitra UMKM sudah otomatis tergabung dengan program PADI dan mendapatkan benefit dari program ini," jelas Agung Mulyawan, Head of Smart Family PT Tira Satria Niaga, dalam keterangan tertulis, Jumat (14/7/2023).

Benefit yang akan didapatkan mitra UMKM antara lain edukasi khusus tim Key Account Executive (KAE) dari Tira Satria Niaga untuk para mitra PADI serta akses penjualan omni-channel yang dapat dilakukan secara offline dan online. Dalam rangka membantu menaikkan produktivitas mitra, Tira juga memberikan exposure secara nationalwide untuk para mitra yang tergabung dengan program PADI melalui iklan social media dan media massa. Pelatihan dan tambahan benefit juga diberikan, seperti pelatihan menjadi affiliate marketer, bonus trip ke luar negeri.

"Dukungan dan pantauan kepada mitra kami dilakukan harian. Jadi perhatian bagi para mitra UMKM bisa mengembangkan bisnisnya bersama kami, adalah tujuan dari program ini," tutur Agung.

PT Tira Satria NiagaFoto: PT Tira Satria Niaga

Saat ini, program PADI telah diikuti oleh 450 mitra UMKM yang tersebar di hampir seluruh kota di Indonesia. Mitra PADI juga telah tersedia mulai dari wilayah Aceh hingga Papua.

Untuk wilayah Papua, PT Tira Satria Niaga telah mengakomodir kebutuhan bisnis 5 mitra UMKM yang tergabung dalam program PADI. Sementara untuk wilayah seperti Pekanbaru, Medan, dan Aceh, telah hadir lebih dari 15 mitra PADI yang tergabung. Di wilayah Makassar pun telah tersedia 50 mitra PADI yang tersebar di sejumlah daerah sekitarnya.

Dengan adanya program PADI yang bertujuan untuk meningkatkan daya saing UMKM di seluruh Indonesia, Tira Satria Niaga berharap bahwa visi dan misi perusahaan dapat terwujud demi kesejahteraan masyarakat Indonesia.

Melalui program ini, Tira Satria Niaga juga mengajak seluruh mitra UMKM di Indonesia untuk bisa bergabung dan menikmati berbagai macam keuntungan yang dapat mengoptimalisasi performa bisnis.

Menurut Agung, jumlah pendapatan yang dapat diraih oleh pelaku bisnis UMKM dalam program PADI mampu mencapai angka Rp 50.000.000 per bulan dengan rata-rata pendapatan satu mitra senilai Rp 10.000.000 per bulan.

"Visi kami selain menyehatkan dan mencerdaskan, juga menjadikan keluarga Indonesia sejahtera. Kami berharap para mitra PADI mampu mendapatkan pemasukan minimal Rp10.000.000 per bulan," pungkas Agung.

Informasi tentang program Mitra PADI, silakan klik di sini.

(Content Promotion/PT Tira Satria Niaga)

Adblock test (Why?)



"bisnis" - Google Berita
July 14, 2023 at 06:08PM
https://ift.tt/Z7yL0qC

Program PADI Permudah Bisnis 450 Mitra UMKM di Seluruh Indonesia - detikFinance
"bisnis" - Google Berita
https://ift.tt/Kpm9cyi
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Program PADI Permudah Bisnis 450 Mitra UMKM di Seluruh Indonesia - detikFinance"

Post a Comment

Powered by Blogger.